10/07/2011

Selintas Tentang Origami




Origami (折紙)merupakan seni melipat kertas yang berasal dari Jepang. 
Berasal dari kata 折"ori" yang berarti melipat dan 紙"kami" yang berarti 
kertas. 

Secara sadar atau tidak sesungguhnya kita yang tinggal di Indonesia 
pernah mempelajari origami pada waktu kita masih berada di Taman 
Kanak-Kanak. 

Mungkin kita menganggap origami sebagai sesuatu yang biasa dan tidak 
terlalu istimewa, akan tetapi jika kita sungguh-sungguh perhatikan 
origami merupakan kesenian yang sangat simple namun begitu mempesona. 
Di balik kesederhanaannya ternyata terkandung nilai seni yang sangat 
tinggi.

Sejarah origami tentu saja bermula sejak manusia mulai memproduksi 
kertas. Kertas pertama kali diproduksi di Tiongkok pada abad pertama 
dan diperkenalkan oleh Ts'ai Lun. Kemudian pada abad keenam seorang 
biksu Buddha bernama Donchō (Dokyo) yang berasal dari Goguryeo 
(Semenanjung Korea) memperkenalkan kertas dan tinta di Jepang pada masa 
pemerintahan kaisar wanita Suiko. Sejak itu Origami menjadi populer 
dikalangan orang Jepang sejak turun-temurun. Origami menjadi satu 
kebudayaan orang Jepang dalam keagamaan Shinto. Kertas persegi dipotong 
dan dilipat menjadi lambang Dewa dan digantung di kota Jingu (Kuil 
Agung Imperial) di Ise sebagai bahan sembahan.

Salah satu keunikan origami terletak pada jenis kertasnya yang 
merupakan kertas lokal Jepang yang disebut Washi(和紙). Origami sudah 
menjadi aspek yang penting dalam perayaan-perayaan di Jepang sejak 
periode Heian. Jimat yang dipercaya dan dibawa oleh para Samurai 
(noshi) pun juga berupa origami. Selain itu origami kupu-kupu juga 
digunakan di dalam upacara perkawinan adat agama Shinto.

Dalam perkembangannya origami tidak hanya terpaku pada seni melipat 
kertas saja. Akan tetapi ada kalanya di dalam origami pun pengguntingan 
kertas terjadi untuk menciptakan bentuk bentuk baru yang tentu saja 
kreatif dan disersuaikan dengan perkembangan yang terjadi di masyrakat. 
Bentuk-bentuk yang bisa dihasilkan dari kertas ternyata bukan hanya 
bentuk-bentuk yang sederhana seperti pesawat, katak, atapun kincir 
angin seperti yang sudah kita kenal. Akan tetapi sampai hari ini kita 
bisa melihat bentukbentuk yang lebih menarik seperti bunga, dinosaurus, 
babi, jangkrik, ikan hiu, kimono maupun Gundam. 

Anda dapat mendownload panduan membuat contoh origami (pdf) :

1.  Basic origami

2.  T-rex

3.  Kupu-kupu

4.  Bunga

Untuk mendownload lebih lanjut model lainnya klik http://dev.origami.com/

(reference: en.wiki.org, www.origami.com, www.sanggar-origami.com)

Sumber : http://balancepers.com/sejarah-origami/ , http://sevenist.blogspot.com/
 

~a thousand dreams.~ Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea